Rabu, 05 Juni 2013

"Super Junior Super Show 5", Konser One Stop Entertainment



Setelah dinilai sangat berhasil tampil di konser hari pertama di Mata Elang International Stadium (Meis), Sabtu (1/6) malam. Pada Minggu (2/6) siang, Super Junior di hari kedua Konser Super Junior Super Show 5 masih mampu membuat pencintanya histeris.

Yang membuat istimewa konser gelaran Dyandra Entertainment, itu bukan semata faktor kehebatan aksi "Kings of the Korean Wave", tapi juga dukungan teknologi audio visual yang mendukungnya.

Sehingga membuat boys band yang telah mendapatkan 14 penghargaan dari Mnet Asian Music Awards, 16 award dari Golden Disk Awards, juga memenangi Favorite Artist Korea pada MTV Asia Awards 2008 benar-benar layaknya bintang dengan treatment bintang.

Meski penampilan mereka di Jakarta adalah kali kelima, tidak membuat Kangin, Shindong, Sungmin, Eunhyuk, Siwon, Donghae, Ryeowook, dan Kyuhyun kehilangan tajinya.

Buktinya, penerima nominasi "Best Asian Act" MTV Europe Music Awards 2008 itu, popularitasnya masih kuat di Jakarta.

Lihatlah, ELF (Ever Lasting Friends) - sebutan fans Super Junior - senantiasa menyeru-nyeru nama para personil Suju. Juga senantiasa turut menyanyikan petilan lagu mereka, teristimewa di bagian chorus.

Sehinga ketika single seperti "Mr. Simple", "Bonamana", "Super Girl", "Sexy, Free & Single", "So Cold", "How Am I Supposed to Live Without You", "Harlem Shake", "Break Down", "A-oh!", "Go", "Rockstar", dan masih banyak lagi dihantarkan, tanggapan ELF selalu luar biasa.

Apalagi, dengan manajeman pementasan yang baik, di antara jeda lagu, juga dibagian lagu, para personil Suju selalu menyelipkan gimik, yang menggemaskan para pencinta. Yang remaja perempuan jejeritan, yang cowok bebancian cekikikan. Yang mengantar kekasihnya, senyum-senyum kegirangan.

Apalagi, para awak Suju yang sangat tahu sekali psikologis penonton Jakarta, senantiasa menyelipkan dialog berbahasa Indonesia, yang membuat ELF merasa semakin dekat dengan mereka.

Lihatlah, mereka satu persatu memperkenalkan dirinya dalam bahasa Indonesia, dengan lavalisasi yang tentu saja lucu. Tapi hal itu, yang justru membuat Suju dekat dengan pencintanya.

Selebihnya, menyaksikan Konser Super Junior Super Show 5 adalah menyaksikan one stop entertainment. Oleh karenanya, konser mereka senantiasa didatangi pencintanya, teristimewa ELF, yang tepat pada hari Minggu (2/6) merayakan hari jadinya ketujuh.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © ShinningSuju